May 31, 2008

yang tersirat aja..

Setelah blog walking dan membaca beberapa tulisan teman-teman di blog,,kadang ada komentar-komentar dalam hati. Misalnya setelah membaca tulisan tentang isu bangsa atau nasional, terbesit dalam hati :”wah,,keren nih orang, cepat tanggap sama masalah bangsa”.

Setelah membaca tulisan yang berkaitan dengan Islam, terbesit dalam hati:”wah,,keren nih orang, selalu mengaitkan persoalan pada agama”.

Setelah membaca tulisan tentang pengalaman sehari-hari, cerita tentang diri, ataupun curhat, terbesit dalam hati:”wah,,keren nih orang, mau terbuka dan berbagi sama orang lain”.

Pokoknya setelah blog walking dan membaca berbagai tulisan orang, selalu terbesit bahawa banyak sekali orang-orang keren di luar sana. Mereka meramu semuanya menjadi bahan tulisan dalam blog. Mereka mau terbuka, jujur, dan memberi pencerahan buat orang lain.

Jadi kepikiran. Kalau ada orang yang baca blog ku ini suka mikir apa ya? Kalau mikirnya positif dan bisa mengambil manfaat dari blog ini,,Alhamdulilliah. Tapi kalau ternyata blog ini Cuma buat menuh-menuhin postingan dan menyalurkan curhatan ga jelas dari diri ini,,wah,,bikin orang rugi aja. Buang-buang waktu buat bacaan ga jelas.

Udah ah,,terserah orang mau bilang apa. Semoga dari niat dan cara yang baik,,akan berbuah kebaikan juga. Bismillah..yang penting terus belajar buat nulis..seripta moment verba volant – yang tertulis akan mengabdi, yang terucap hanya berlalu bersama angin-


p.s:

Terima kasih untuk siapapun di dunia blog yang telah menjadi inspirasi. Semoga terus lebih baik dan bermanfaat..

May 30, 2008

Riak hati

Ada riak dalam hati
yang kadang datang dan pergi
bila bertemu
tak perlu menyalahkan
mengapa tiba-tiba
sekelebat rasa menyapa hati
yang perlu dilakukan adalah,
apa yang kemudian dipilih
setelah tahu hati sedang bicara
bagiku sederhana
hati bisa berubah
Cukup memohon pada pencipta hati
tetapkanlah pada jalan-Nya
Biar Ia yang memilihkan caranya

May 29, 2008

...Thank You...

Just wanna say Thank You Allah..
For Your blessing on me..

Alhamdulillah,,Alhamdulillah,,Alhamdulillah,,

***
Lagi merasa beruntung atas setiap kejadian yang kualami akhir-akhir ini.
Ohne 4JJI kann ich nicht leben

Apa kabar Bandungku,

Kota dengan berjuta sinaran

Yang telah menuntunku menuju jalan cahaya

Jika aku meninggalkanmu sekejap,

bukan berarti aku meninggalkan cahaya

Aku tetap membawa cahaya itu

untuk kutaburkan di tempat lain,

Dan jika cahaya itu mulai meredup,

Cahaya apa lagi yang sanggup mengisi kegelapanku

: Cahaya Illahi

May 28, 2008

Hakikat Silaturahim

Rasulullah saw bersabda :” Barang siapa yang ingin dipanjangkan usianya dan dibanyakkan rezekinya, maka hendaklah ia bersilaturahim”. (HR. Bukhari dan Muslim )

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata silaturahmi yang dinilai sama dengan silaturahim diartikan dengan persahabatan (persaudaraan). Silaturahim mengandung unsur tanggung jawab yang dapat memotivasi keikhlasan berkorban, saling memberi dan menerima tanpa mengharapkan imbalan apapun kecuali Ridha Allah swt semata. Pengertian ini dapat ditelusuri dari makana silaturahim yang terdiri dari dua kata: shilatun, artinya hubungan atau ikatan. Rahimun, artinya sayang. Jadi, silaturahim adalah ikatan kasih sayang.

Kedudukan silaturahim begitu penting dalam Islam. Silaturahim menjadi sarana untuk berbagi dan merekatkan kembali hubungan sesama manusia agar persatuan umat, toleransi, dan rasa senasib sepenanggungan tetap terjaga.

Pentingnya silaturahim dipertegas lagi dalam sabda Rasulullah saw yang berbunyi : ” Maukah kalian aku tunjukkan amal yang lebih besar pahalanya dari shalat dan puasa? ”tentu saja”, jawab para sahabat. Kemudian Rasulullah bersabda : ” Engkau damaikanlah orang-orang yang bertengkar, menyambung persaudaraan yang terputus, mempertemukan kembali saudara-saudara yang terputus, adalah amal saleh yang besar pahalanya”.

Sudah ratusan tahun yang lalu, Rasulullah mengamanahkan kepada segenap keluarga muslim untuk mempererat tali silaturahim. Dengan silaturahim, masing-masing keluarga akan mengenal dan mengetahui kelebihan dan kekurangannya. Persoalan pu akan mudah diseledaikan ketika diangkat ke muka perkumpulan antarkeluarga. Mengenali keluarga dengan baik dan makin mempererat tali silaturahim keluarga merupakan amanah Rasulullah yang mesti dilakukan karena tak ada yang bisa hidup sendirian.

Mulai detik ini, semoga kita sama-sama berusaha untuk tetap menjalin silaturahim yang dimulai dari lingkungan keluarga kita.

”Kenalilah keluargamu, sambunglah tali silaturahim. Tidak ada hal dekat jika ia dijauhi, meskipun menurut pandangan orang hakikatnya ia adalah kerabatnya. Dan, tidak ada hal jauh jika ia didekati, meskipun menurut pandangan orang ia hakikatnya jauh”. (HR. Abu Dawud)


A week in Djogdja and Solo...21-217 Mei

Alhamdulillah,,,seminggu kemaren berlibur di Djogja&Solo. Senangnya,,senangnya,,bermain bersama sepupu2&keluarga dari pihak ibuku. Sebenernya waktu seminggu itu kurang puas untuk berkunjung ke semua saudara yang ada. Itu juga belum semuanya dikunjungi. Yah bayangin aja,,ibuku 13 bersaudara. 8 diantaranya merantau di Solo, 3 di Djogdja, dan 2 lainnya di Lampung dan Jakarta. Jadi, Solo dan Djogdja adalah tempat yang asyik buat berlibur..banyak rumah yang akan menampung,,juga banyak sepupu ditambah keponakan yang akan menemani..hehehehhe,,mungkin itu yah hikmah di balik banyak anak banyak rejeki,,yang kelak dirasakan generasi-generasi berikutnya.

Intinya seminggu kemaren adalah acara santai dan bersilaturahmi. Subhanallah..ternyata hikmah dibalik silaturahmi itu memang besar. Banyak pelajaran2 yang bisa diamabil dari cara&gaya hidup saudara2ku (yang baik diambil,dan yang buruk cukup diadikan pelajaran), banyak rejeki dan oleh-oleh yang aku dapatkan (Lho???hheheeh), dan banyak juga nasehat-nasehat dari Ma’dang dan Pa’dang (alias Mama’/Apa’ Gadang...yah,,kalo di jawa sama dengan Bu’de/Pa’de).

Oya, hampir semua keluarga dari ibuku itu memiliki usaha sendiri ditempatnya masing-masing. Hanya 3 dari 13 bersaudara itu yang bukan pedagang:satu Om ku yang bekerja di salah satu Bank di jakarta, Satu ibuku yang menjadi ibu rumah tangga, dan satu lagi Tanteku yang menjadi ibu rumah tangga juga. Unik,,mereka adalah anak ke 11, 12, dan 13. Hmmm,,,apakah ini pertanda generasi masa kini tidak berminat menjadi entrepeneur????!!!!!!????

Mau tau usaha apa saja yang dilakukan Ma’dang dan Pa’dang dari keluarga ibuku itu? Ya betul sekali...usaha Rumah Makan Padang dan Berdagang. Di Solo,,ada yang namanya Pasar Klewer..dan disanalah Ma’dang dan Pa’dang ku berdagang. Dasar Padang..pandai berdagang!!! Dan, jika teman2 menemukan Rumah Makan Padang Sinar Minang di Solo, atau Minang Mini dan Minang Ria di Djogdja,,sesekali bolehlah mampir dan mencoba rasa masakan padang yang maknyus..hwehee..

Jadi, apa yang didapatkan dari a week in Djogdja and Solo? Buatku banyak, terutama pelajaran tentang bagaimana menyikapi persoalan dalam hidup ini..

Ya 4JJI, lindungi hamba dan keluarga hamba dari siksa neraka, dan berilah kami kebaikan di dunia dan akhirat,aamiiin.

May 20, 2008

Just Indonesia !!!

...Kulihat disana sinarmu merekah
Berikanlah cahayamu bagi negeriku
Dengarlah suara seruan rakyatmu
Tertindas, terbelenggu
Menanti tanganmu...
[lirik Mentari II]

Sambil menonton acara 100 tahun kebangkitan Indonesia
Aku bangga punya Indonesia

(Semoga Indonesia bisa bangga punya aku)



May 19, 2008

...Unilever si Penggoda...

Sehabis lulus dari TI, aku mulai membuat list perusahaan apa saja yang bagus dan ingin dimasuki. Di career days pun sama. Perusahaan yang [menurutku] bagus akan mendapatkan CV ku *hueek…kesannya mereka beruntung banget karena dapet CV ku ya, haha. Singkat cerita, Unilever adalah perusahaan yang [menurutku] bagus dan aku berminat melamarnya. Cv kuberikan padanya, dan dia menegaskan bahwa pemberitahuan selanjutnya akan berlangsung paling lama dalam 2 minggu. Hmm,,itu bahasa halusnya. Sebenernya, dia pengen bilang : Kalau dalam 2 minggu kami tidak menghubungi anda, maaf-maaf aja ya, berarti anda tidak memenuhi kualifikasi kami dan tidak usah terlalu banyak berharap, silahkan apply pada perusahaan lain saja. Kejaaaaaammmmm.

Ternyata, dia tidak menghubungiku dalam waktu 2 minggu itu. Tapi aku masih berharap mungkin aja dia lupa. Bulan demi bulan berlalu, setelah melewati banyak tes di berbagai tempat lain, mengalami penolakan, dan mengalami bentrokan, akhirnya aku jadi lupa sama Unilever. Tapi tetep,,masih berharap. Bulan Maret aku kirim lagi deh CV ku. Dan ternyata, langsung mendapatkan balasan dalam waktu 2 hari. (tuh kan, sebenernya dirinya masih mengharapkanku). Ada 6 lembar online application yang harus diisi, dan harus dikembalikan secepatnya. Besoknya, dia menghubungi lagi. Katanya, posisi yang aku inginkan (PR / Marketing) sedang tidak dibutuhkan. Dia menawarkan posisi AsMen Production Planning, tapi kalau ga berminat berarti aplikasinya disimpan dulu, dan menunggu posisi yang dibutukan selanjutnya. Hm, hari itu akau langsung jawab kurang berminat. Sebenernya sih pengen bilang : waduh Pak, saya ga berminat. Posisi yang saya mau aja jauh dari bidang Production, keahlian saya di bidang yang lain,,saya juga ga mau kerja di pabrik atau shopfloor. Pengennya di kantoran aja atau ketemu klien atau jalan-jalan. Jujuuuuuur ini mah.

Dalam 2 hari akau berubah pikiran. Aku memutuskan akan mencoba posisi yang dia tawarkan dengan alasan semua bisa dipelajari. Dan sebagai freshgraduate yang belum punya pengalaman apa-apa, tidak ada salahnya kan dicoba. Akhirnya aku menghubungi Unilever kembali, dan dia menerima aplikasiku. Terus dia bilang, tunggu telpon kami selanjutnya. Ternyata, sebulan ga ada kabar. Akhirnya aku berusaha melupakannya. Di akhir April, ternyata aku diterima di ORACLE. Karena penawarannya menarik, langsung aja aku terima dan terjadilah signing contract diantara kami. Ya, walaupun baru mulai kerja tanggal 12 juni. Otomatis Unilever terlupakan, dan pupus sudah harapannya untuk menjadikan akau bagian darinya.hahaha.

Tiba-tiba, hari ini dia menghubungi kembali dan menawari posisi yang menarik pula, dan mengatakan sangat butuh dalam waktu cepat. Posisi sebagai AsMen Distribution Palnning.

Wah Pak,,Anda telat, saya menunggu kabar tapi Anda tidak menghubungi saya. Sekarang saya sudah menerima tawaran dari perusahaan lain. Trus dia bertanya Perusahaan apa?Posisi nya apa?Mulainya kapan? Setelah dijawab, bapak itu nampak menyesal karena terlambat menghubungiku, dan berkata:”12 Juni itu kan masih lama. Oracle? Sebagai Business Analyst? Memang kamu berminat di bidang itu? Waduh saya telat ya, sebenernya dari semingggu yang lalu saya mau menghubungi kamu. Tapi kamu masih berminat untuk gabung dengan Unilever kan? (Pokoknya dengan nada menggoda, intinya dia masih menawarkan agar saya mencoba bergabung denga Unilever saja. Kayanya juga dia tau kalau aku memang sangat berminat pada Unilever).

Dalam hatiku : “Yah, sayang sekali Pak, saya sudah keburu diambil ORACLE, dan saya tipe orang yang setia. Masa mau dibatalkan begitu saja, mulai kerja juga belum. Bapak sih, saya tunggu kabarnya ga ada. Lama lagi. Jadi saya juga ga mau berharap terlalau banyak. Coba kaya ORACLE, dia lebih sigap Pak. Walaupun baru mulai kerja awal Juni, tapi dari akhir April udah proses. Cepet lagi.”

Setelah percakapan berakhir, jujur.. ada rasa menyesal juga, soalanya Unilever ini termasuk company yang diidamkan, sedangkan Oracle buatku…hmm, cukup tau aja kalau ini perusahaan bagus, tapi ga pernah terpikir untuk masuk. Ternyata,,, takdir mempertemukanku dengan ORACLE, dan Unilever datang untuk menggoda. Huaaaaaaah..udah ah… InsyaAllah Oracle yang terbaik. Harus komitmen dulu nih…memang godaan itu selalu datang…dan sebagai manusia, memang bisa saja tergoda…Huhu..padahal boleh jadi kita menyukai sesuatu yang ternyata tidak baik untuk kita ya..Mungkin memang belum jodoh ama Unilever..(godaan dari perusahaan lain rasanya ga “se nyesek” godaan dari Unilever ini).

May 18, 2008

Seruuuuuuuu...jadi ketagihan..

Sedang menikmati blog walking dan dunia maya. Seruuuuu..bisa tau cara pandang tiap orang..huah..menyesal kenapa ga dari dulu gabung sama komunitas blogger. Ternyata jadi ketagihan,,, apalagi di waktu senggang yang sudah lama ini..heheh.Mam..jangan salahin kakak kalau tagihan speedy mebengkak..mumpung lagi di rumah..hehe. Ya sud,,semoga bisa istiqomah berkontribusi dalam blog ini..seruuu bgt...

…Wasiatkan kebaikan pada wanita…

Selalu wasiatkanlah kebaikan kepada wanita. Karena mereka diciptakan dari tulang rusuk, dan bagian yang paling bengkok dari jalinan tulang rusuk adalah bagian atas. Jika kalian paksa diri untuk meluruskannya, ia akan patah. Tetapi jika kalian mendiamkannya, ia akan tetap bengkok. Karena itu, wasiatkanlah kebaikan kepada para wanita”.

(HR. Al Bukhari dan Abu Hurairah).

Subhanallah,,, betapa wanita sangat diperhatikan ya? Tidak bisa dengan cara yang keras untuk membuatnya lebih baik, dan tidak boleh terlalu dimanja karena akan membuatnya rusak.

Jadi inget sebuah syair,,ga inget siapa yang nulis,,intinya:

Bukan dari tulang ubun ia dicipta

Sebab berbahaya membiarkannya dalam sanjung dan puja

Tak juga dari tulang kaki

Karena nista menjadikannya diinjak dan diperbudak

Tetapi dari rusuk kiri

Dekat ke hati untuk dicintai

Dekat ke tangan untuk dilindungi

Huah,,it’s a wonderful gift to be a woman.

May 17, 2008

Sebab Cinta

Sebab Cinta-Mu yang mengajarkanku

Berterima kasih pada duka

Sebab Cinta-Mu yang membuatku

Senyum dalam luka

Sebab Cinta-Mu yang mampu teduhkanku

Dalam angkuh

Sebab Cinta-Mu…

Hiasi deraian mutiara mata dengan pelangi

Sebab Cinta-Mu…

Luluhkan gunung hati yang membeku

Sebab Cinta-Mu…

terangi sukma yang mulai meredup

Sebab Cinta-Mu…

Hangatkan mimpi-mimpi yang layu

Sebab Cinta-Mu…

Yang membuatku tak pernah berhenti mencinta.

Hadiah untuk masuk Surga

Abu Hurairah berkata, Rasulullah Saw. Bersabda :

” Apabila seorang wanita menjaga shalat lima waktu, berpuasa pada bulannya, menjaga kehormatannya dan mentaati suaminya, niscaya dia akan masuk Surga dari pintu mana saja yang dia sukai”.

(Hadist Shahih, Riwayat Ahmad&Abu Nuaim).

May 16, 2008

Hari perpisahan dengan Mona..hiks..hiks..

Judulnya kaya Mona mau pergi jauh dan lama banget ya. Atau jadi inget acara perpisahan klasik di sekolah. Perpisahan kelulusan sd, smp, sma,,hehe. Ya ga gitu juga sih. Temanku Mona ini [cuma] mau pergi selama 3 bulan ke jogja, ke sebuah pondok pesantren di Karapyak. Sebulan sekali dia akan pulang ke Bandung, dan jadwalnya sudah ditentukan juga...yaitu tanggal 20 Juni (bertepatan dengan hari pernikahan salah seorang ibu dosen di TI), 19 Juli (hari wisuda ITB), dan bulan Agustus (ini udah beres ya ngajinya).

Selama jobless time ini, jadi lebih sering berhubungan dengan Mona. Ke rumahnnya yang di Bala Endah atau yang di Sukagalih. Oya,,mau cerita sedikit tentang kegiatanku bersama Mona ini. Sungguh ini adalah kegiatan sosial yang insyaAllah sangat mulia (amiiin).hehehheeh. Jadi, Ibunya Mona mendirikan learning centre untuk anak2 di sekitar Balaendah, namanya NUN learning centre Tujuannya ada 2, membuat agar anak-anak gemar mengaji dan membaca. Nah, kegiatan kami adalah menyampul buaaaaaaaaaanyak buku (lebih dari seribu), membuat data base nya (mencatat judul, pengarang, penerbit, kategori, dll). Kegiatan sosial yang sangat mulia bukan? Sebenernya kegiatan ini jadi kaya liburan, kumpul bareng temen-temen sesama jobless, namun melakukan hal yang berguna bagi masa depan anak-anak Indonesia. Yah,,begitulah, walaupun kami jobless tapi kami masih punya idelaisme untuk bangsa ini.

Kalau kegiatan yang di Sukagalih apaan? Ya sama juga, Cuma kalau disini waktu santai nya lebih banyak dari waktu kegiatan sosialnya. Dan 2 hari ini berlibur di rumah Mona,,bantuin packing bwat pergi ke jogja,,(keberadaan kami sangat membantu kan?). Dan dia pun membantuku memilihkan template untuk blog ini (Mon, Fem..kalian sabar sekali..makasih ya=).

Tibalah waktu untuk berpisah..hehe..selamat jalan Mona,,semoga istiqomah..amiiin.

May 13, 2008

...ORACLE...

Graduate Development Program 2008

Program Structure

The Oracle Graduate Development Program is a 2-year program consisting of orientation, formal training, project rotations in the core lines of business, and finally job placement. The formal training is a combination of structured development programs on soft skills and functional competencies via various delivery formats. Graduates are also expected to work in a team environment and complete multiple projects addressing real business challenges and at the same time gaining a broad business understanding. Throughout the entire program, graduates will also receive constant support, coaching and mentoring from some of the brightest minds in the I.T industry.

Career Development at Oracle

At Oracle, you are empowered to manage your own career development opportunities. We do not give you a prescriptive career map as you are the one who takes charge of mapping out your own career directions. We are focused on helping you realise your career aspirations and provide necessary support through formal training programs, informal networking, ongoing coaching and mentoring,and regular feedback from your supervisors. The Oracle Graduate Development Program is a starting point – it provides you with a broad skill base that you can utilise to achieve your career goals or at least identify your further development needs. We support a long-term career relationship with you. Oracle is an open and fast-paced environment full of opportunities and challenges. Its success goes hand in hand with your success. It is important that you are moving in directions that best suit you as well as the business.

Get ready and grow with Oracle!

“Alhamdulillah,, that You give me the opportunity to join with Oracle. Yes, I do ask You to give me the best. And now, You have choosen this place for me to grow my career. Rabb,,honestly I’m very grateful,,but I’m worry about what will happen next. I know You are The Most who know what the best for me,,I hope this will be the best way to start another chapter in my life…”

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu, pilihkanlah bagiku mana yang baik bagiku menurut ilmu-Mu, dan aku mohon kepada-Mu kekuatan dengan qodrat-Mu, dan aku memohon dengan karunia-Mu yang besar, karena sesungguhnya Engkau-lah yang sanggup sedang aku tiada sanggup. Engkaulah yang mengetahui sedangkan aku tiada mengetahui dan Engkaulah yang mengetahui segala perkara yang ghaib. Ya Allah, jika memang telah Engkau ketahui bahwa perkara ini baik bagiku dalam urusan agamaku dan penghidupanku serta akibar urusanku, maka taqdirkanlah ia untukku dan mudahkanlah ia bagiku, serta berkatilah bagiku di dalamnya. Tetapi jika Engkau ketahui bahwa perkara ini buruk bagiku dalam agamaku dan penghidupanku serta akibat urusanku, maka hindarkanlah ia bagiku dan jauhkan pula aku daripadanya. Dan taqdirkanlah kebaikan bagiku di mana saja adanya, lalu jadikanlah hatiku meridhainya “ (HR.Bukhari)

May 12, 2008

Rezeki = Rahasia 4JJI

Bismillah…

Wah..nggak kerasa ternyata udah 6 bulan jadi pengangguran. Selama 6 bulan itu ngapain aja? Ya banyak sih yang dikerjain,,banyak juga waktu nyantai, liburan, sampai saat-saat ngerasa bingung mau ngapain, bosen di rumah, ngerasa nggak pd sama diri sendiri, ngerasa ga berguna, ngerasa ga sabar, ngerasa sedih, yah,,campur aduk pokoknya.

2 bulan pertama setelah lulus…

Alhamdulillah,,akhirnya bisa lulus juga dari ITB..

Alhamdulillah, ga akan lagi ngerasain begadang bikin tugas, nge-print tengah malem, belajar bwat ujian, di kampus tiap hari..

Alhamdulillah,,bisa mulai cari uang sendiri..

Alhamdulillah,,mulai ikut tes-tes buat cari kerja..

Alhamdulillah..banyak tawaran proyek dosen, sering ke kampus tapi bukan untuk kuliah,masih bisa ketemu temen-temen, ngobrol bareng, makan bareng, kerja bareng..

Alhamdulillah,,dapet bayaran proyek yang lumayan banyak untuk kategori kerjaan yang ga terlalu berat..

Alhamdulillahirobbil’aalamiin..:)

2 bulan kemudian...

Aduh,,udah mulai bosen di rumah ya..

Aduh,,udah ga tau mau cari kegiatan apa lagi..

Aduh..pengumuman dari Perusahaan bla bla bla kapan ya? Kok lama banget?

Aduh..ga mau ah kerja di situ,,ga cocok sama tempatnya..

Aduh..ga mau ah kerja di situ,,ga cocok sama gajinya..

Aduh..ga mau ah kerja di situ,,ntar harus mau ditempatin di mana aja..

Aduh,,gagal diterima..

Aduh,,ditolak lagi..

Aduh,,kok ga ada proyek lagi sih?

Aduh,,ga mau ke kampus ah,,malu..pasti ditanyain,,kok masih sering ke kampus? Udah kerja dimana?

Aduh..ga mau main2 lagi ah,,boros..

Aduh ya 4JJI..kok belum dapet kerja sih?:(

1 bulan kemudian..

Nonton sidang nya si ”anu” yuk di kampus..

Eh kalo ke kampus bareng-bareng ya,,biar ada temen seperjuangan (sama2 belum dapet kerja,red)..

Eh di pcd lagi ada lowongan apa ya?

Kerja di situ?Gpp deh,,bwat pengalaman..

Gajinya segitu?Gpp deh..namanya juga freshgraduate..

Harus mau ditempatin dimana aja?Gpp deh..masih single ini..

Ya 4JJI...kerja di mana aja gpp,,asal kerja dulu,udah bosen jadi pengangguran nih..:((

1 bulan setelah itu..

Di sana ada career days lho..dateng yuk..

Di situ ada Job Expo lho..mau dateng ga? Dateng aja yuk..

Eh di tempat kerja kamu ada lowongan ngga?

Di milist ada info apa ya?

Kalo mau S2 yang bagus dmana ya?

S2 di ITB biaya nya berapa ya?

Kalo sampe bulan Juni belum dapet kerja,,kayanya mau coba S2 aja ah..

Mau ikut tes ”ini”? Bareng ya..

Mau ikutan tes ”itu”? Asik,,ketemu lagi dong..

Lho,,kok ikut tes ini?Emang belum dapet kerja ya? Lulusnya kapan?

Huah,,udah 5 bulan dan belum dapet kerja..

Mulai putus asa...

Mulai meniti karir lagi..

Mulai semangat ikut tes-tes lagi..

Mulai bisa menerima penolakan..

Mulai menyadari kesalahan..

Mulai pasrah..

*catatan harian 21 April 2008

”Ya 4JJI, sekarang Nanda bingung, Nanda maunya apa..Beri hamba kesabaran untuk menghadapai ini. Nan jadi ngersa ga PD untuk ngapa-ngapain...Berilah hamba kekuatan untuk sabar. Udah banyak masa-masa yang Nan lewatin. Udah melewati masa senang krn bisa lulus dari ITB,,,Senang krn udah bisa cari kerja,,,trus sedih krn ditolak sama perusahaan2 yang Nan pengen..Trus seneng lagi krn masih bisa ketemu sama temen2...trus sedih lagi krn temen2 nya udah pada pergi dapet kerja..seneng,sedih,seneng,sedih, samape ga berasa apa-apa lagi. Ya 4JJI, ampuni atas kesombongan hamba. Bila waktu luang yang Kau berikan ini adalah waktu untuk hamba berintrospeksi,,Tunjukkanlah hamba jalan-Mu..Amiin.

4JJI,,, Nan beneran bingung. Mau kerja, belum ada panggilan&tempat kerja yang dipengenin. Mau S2, ga ada biaya. Mau nikah,,nikah sama siapa?. Ya 4JJI, hanya Engkau yang tahu apa yang terbaik untuk hamba. Rezeki, Jodoh, Umur, ada di tangan-Mu. Beri hamba kekuatan untuk ikhlas,,aamiin. Ini semua pasti ada maksudnya, Ini semua pasti ada hikmahnya. Ampuni hamba jika sering mengeluh,, Ampuni hamba jika kurang sabar,,Beri hamba kesabaran dalam berikhtiar. Engkau Maha segalanya, Engkaulah yang berkuasa atas apaun yang ada pada diri hamba..4JJI, Tunjukkanlah hamba jalanMu yang lurus,,Berilah hamba kebaikan di dunia dan akhirat, aamiin”

1 Bulan kemudian..


Alhamdulillah,, Alhamdulillah,, Alhamdulillah,,


Diterima kerja di ORACLE sebagai Business Analyst, start on Monday 16 June 2008.


Alhamdulillah,,masih punya waktu sebulan untuk mempersiapkan diri..

Alhamdulillah,,masih punya waktu sebulan untuk liburan..

Alhamdulillah,,setelah menunggu 6 bulan,,diminta menunggu 1 bulan untuk mulai kerja mah ga kerasa..hehe..

Alhamdulillahirobbil’aalamiin..:)

Menjenguk Teman yang Melahirkan

Kemarin aku menghadiri pernikahan teman, dan hari ini menjenguk teman yang melahirkan. Jadi sadar kalau di usia usia ini [mungkin] adalah waktu yang pantas untuk melangkah ke tahap kehidupan selanjutnya (halah!!!). Waktu ditanya gimana rasanya setelah melahirkan, jawabannya adalah : ”wah..kaya mimpi. Masih percaya ga percaya ada manusia baru yang lahir dari perut sendiri. Susah diungkapkan dengan kata-kata,,pokonya mah seneng”. Kalau rasanya melahirkan gimana? Jawabannya adalah :”mmmm..itu mah antara sadar dan ngga. Antara hidup dan mati..sakit banget..saking sakitnya sampai ga tau ini masih hidup atau ngga. Alhamdulillah waktu tahu bayinya udah lahir dan sehat..jadi ga berasa apa-apalagi”. [Hmm,,subhanallah. Mungkin itu alasannya kenapa kalau seorang ibu yang meninggal saat melahirkan, ibarat seoarang mujahid yang gugur di jalan 4JJI].

Setelah percakapan seputar melahirkan berakhir dan memutuskan untuk pulang, tentunya pamitan dulu. Dan setelah pamitan, muncullah pertanyaan dari Euis (teman yang melahirkan dalam cerita ini) :” Jadi, kapan atuh nyusul?”. Hm,,ternyata pertanyaan ini bukan hanya beredar di acara pernikahan saja.

p.s : Jika teman-teman akan menghadiri acara pernikahan atau menjenguk teman yang baru melahirkan, janganlah kaget jika muncul pertanyaan : ” Jadi, kapan nyusul?”. Persiapkan jawaban dari sekarang dan bersikaplah tenang. Hehe

May 11, 2008

Menghadiri Pernikahan Teman..

Huah..hari ini keluar rumah seharian..hehe,,udah lama ga keluar rumah. Waktu kuliah memang sering, beraktivitas dari pagi sampai sore,sampai malem, bahkan sampai besok pagi nya baru pulang, bahkan berhari hari tidak pulang. Setelah lulus [jobless time], waktu di rumah lebih banyak.

Pagi ini aku meghadiri pernikahan temanku , Shofie[again,,menghadiri pernikahan teman2 yang entah untuk ke berapa kalinya]. Dia adalah teman sebangku waktu smp kelas 2, ga kerasa aja gitu sekarang udah taun 2008 dan dia menikah duluan (ya,,emang jodoh orang beda2 ya,,kalau udah waktunya pasti akan datang di saat yang tepat..d right man, in d right place, on d right time). Yah,,ga tau kenapa tiap menghadiri pernikahan teman, bawaannya juga jadi kepengen,,huhu,,ya 4JJI..kapan tiba giliranku?- munajat cinta mode on-.

Dan acara pernikahan teman seperti ini adalah ajang reunian teman-teman lama. Ga nyangka bisa ketemu lagi temen smp yang udah sekitar 7 tahun lebih ga ketemu (Subhanallah ya,,begitu melihat mukanya maka otomatis ingatan tentang nama orang yang kita lihat itu langsung muncul. Isn’t great?). Maka, mulailah kami bercerita kembali tentang masa-masa smp yang lucu, membicarakan nasib teman2 smp, dan diakhiri dengan pertanyaan kapan nyusul? Ditunggu ya undangannya. Hmm,,nampak menjadi pertanyaan standar di acara pernikahan seperti ini. Buat Shofie&Cahyo, semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah wa rahmah. Barakallahu laka wa barakallahu ’alaika wa jamaa bianaukum fii khair,,aamiiin.

Langsung saja siangya mulai berbelanja persiapan perlengkapan kerja. Hm,,baru mendapatkan kemeja rapih dan rok. Barang yang didapet belum banyak, namun waktu yang dihabiskan untuk melihat, memilih, membandingkan harga, dan akhirnya membeli cukup banyak. Hoho,,ini lah yang dinamakan shopping. Aku ga terlalu suka shopping apalagi belanja berlama-lama. Biasanya kalo pergi ke mall atau toko baju pasti udah tau barang apa yang kan dibeli. Jadi tinggal datang ke tempat yang dituju, ambil barangnya, dicoba, dibayar, kemudian pulang. Berhubung belanjanya ditemani mami (my lovely mother, I call her mami), jadilah waktu yang kami habiskan cukup banyak. [let’s see, kalau aku udah jadi ibu-ibu bakaal gitu juga ga ya?].

Alhamdulillah, maghrib udah nyampe rumah. Sehabis shalat tentunya mengecek kembali barang2 yang sudah dibeli [kalau ini kayanya kebiasaan hampir semua wanita untuk mengecek belanjaannya, kemudian mencoba nya, dan muncullah komentar-komentar :”harusnya baju yang tadi dibeli juga ya,,atau..minggu depan kita balik lagi, sayang kalau ga dibeli). Jam 9 malam..di depan laptop sambil mengetik..huaaaaaaah..mulai ngantuk. Oya,,selama jobless time ini waktu tidur memang jadi lebih awal. Jam 9 atau 10 malam mulai ngantuk..ya, begitulah. Memang sedang menikmati masa-masa jobless ini dengan santai dan menyenagkan. Benar kata pepatah, gunakan waktu lapang mu sebelum datang waktu sibuk mu..hwehee. Alhamdulillah...

May 10, 2008

..About Me..

Namaku Nanda Novita Hertanti, waktu kecil dipanggil Nandut karena gendut dan menggemaskan,,,hahaha. Di rumah dipanggil kakak, dan teman-teman memanggilku Nanda atau Nance (di TI 03 ada 3 nanda, jadi untuk membedakannya aku dipanggil nance) alias nanda cewek. Anak pertama dari 3 bersaudara, adikku yang cowok namanya Reza Akbar (20) dan adikku yang cewek namanya Sukma(16). Aku dibesarkan oleh orang tua dari 2 kebudayaan yang berbeda. Ibuku asli Bukit Tinggi dan ayahku Sunda pisan…dari Tasik. Mereka berdua bertemu di Jogja, dan lahirlah aku di Jogja. 2 tahun aku dibesarkan di Jogja, kemudian hijrah ke Bandung (cimahi lebih tepatnya). TK, SD, dan SMP di Cimahi. Barulah SMA aku beralih ke Bandung. SMA 3 Bandung. (FYI, sekarang cimahi berstatus kota lho, jadi cimahi dan bandung itu beda kota,,,informasi yang penting bukan?). Kuliah di TI ITB angkatan 2003,,dan sekarang, memulai karier di Jakarta.

Berbicara mengenai latar belakang keluarga, aku bersal dari keluarga sederhana yang berbeda budaya. Ayahku seorang PNS, bekerja di TEDC Bandung dan ibuku seorang ibu rumah tangga yang aktif dan dimanis...huaahaaa. Oya, aku memanggil ayah dan ibuku dengan sebutan Papi dan Mami (ini cerita nya panjang, ntar dibuatan satu judul khusus). Profesi Guru adalah profesi yang mengalir di darah keluaga papiku yang sunda pisan itu. Sedangkan profesi Pedagang atau wiraswasta adalah profesi yang mengalir dari keluarga ibuku. Maklum,,namanya juga Padang,,alias Pandai Berdagang.heheheheheh. Yah,, aku yang dididik di atas dua kebudayaan yang berbeda itu merasa memang ada perbedaan karakter antara suku Sunda dan Minang. Didikan dari ibu yang berbekas pada diriku adalah : Mandiri, berani dan Religius. Didikan dari ayah yang berbekas pada diriku adalah : Ramah, Sabar, dan penuh pertimbangan. Yah,,tentu saja masih banyak karakter-karakter lainnya..tapi ini juga cukup panjang kalau diceritain semua,,

Mengenai hobiku,,hmm,,banyak. Mulai dari public speaking, membaca&menulis puisi, karate, reading books, playing guitar, difoto, tampil di depan umum, berorganisasi, bersaing, belajar bahasa asing, bermain, memperhatikan orang, makan, nonton, ngobrol, huah,,banyak deh. Mengenai prestasiku..hmm,, banyak juga,,lebih banyak dari hobi (narsis mode on),hweheee.

Banyak pelajaran berharga yang membuatku lebih memaknai hidup ini. Bertemu dan belajar dari banyak orang adalah hal yang menyenangkan. Membuat aku sadar bahwa memang tidak ada yang pantas disombongkan dari seorang manusia. Hidup ini hanya sekali. Life is just a matter of Choice. You can choose everything you want, But You have to explain your reason to God then.

May 09, 2008

…Seripta Moment Verba Volant...

Bismillahirrahmanirrahim,,,

…Yang tertulis akan tetap mengabdi,

yang terucap akan berlalu bersama angin…

Ini adalah arti dari quote diatas. Quote favorit yang membuat aku suka menulis. Menulis???Iya,,menulis. Menulis diary dan puisi. Ada beberapa jilid buku diary yang tersimpan rapi di rak buku kamarku. Ada kepuasan batin tersendiri saat menulis dan membaca kembali apa yang sudah ditulis. Masalah yang tadinya rumit bisa lebih terstruktur bila dituliskan,,,perasaan terpendam juga bisa tumpah di atas kertas,,,dan mimpi-mimpi yang terbayang bisa jadi harapan yang jelas akan dicapai setelah ditulis. Yah..rahasia pribadi pun tersimpan rapih di dalam buku dairy. Puisi?Hmm,,,hampir sama. Puisi bisa mengabadikan perasaan sesaat menjadi lebih berkesan.

Apa hubungannya sama bikin blog?

Aku sih (dulu) berpendapat kalo catatan harian ya cuma milik pribadi aja, cukup dengan menulis diary dan menjadi pembaca setia diary milik pribadi, hati udah cukup puas. Orang lain ga perlu tau kan?

Tapi,,setelah sering baca blog temen-temen, banyak hal yang didapat : inspirasi, pelajaran, hikmah, dan jadi tau cara berpikir orang yang berbeda-beda. Mereka saling berbagi dan tiap orang bisa memilih sendiri hikmah apa yang didapat setelah membacanya. Jadi kepikiran, kenapa juga aku ga mencoba berbagi cerita? Siapa tau bermanfaat bwat orang yang baca.

BERBAGI- kata kunci yang membuat aku bikin blog ini sekarang (BARU sekarang). Ada ketulusan dan kejujuran saat orang mau berbagi...ada manfaat yang ingin ia tebar saat memutuskan untuk berbagi. Bukankah Sebaik-baiknya manusia adalah manusia yang paling bermanfaat bagi orang lain?

Bismillah..semoga blog ini membawa manfaat.

May 08, 2008

Masih Hanya Sekedar Nance

Assalamu'alaikum...

Wa'alaikumsalam.. Hehehe..

Hari ini aku ke rumah Mona, ngebantuin nyampulin buku [lagi.. lagi.. dan lagi..], tapi Alhamdulillah gak sebanyak biasanya... Sebagai bayarannya, aku dibikinin blog sama Mona. Alhasil, inilah blogku... yang akan menjadi tumpahan curahan hatiku... huakhahaha...

yasudah, cukup sekian perkenalan kita di postingan pertamaku...

btw, ini yang nulis Mona loh.. bukan akyuuu... hihihi...'

udah ya.. daaahh..

Wassalam..